Semarang – Departemen Ilmu Keperawatan Fakultas Kedokteran Undip mengadakan Workshop Penyusunan Buku Panduan Praktik Akademik dan Profesi Ners pada 26-27 Juli 2024 kemarin di The Wujil Conventions and Resort, Ungaran.

Acara ini digelar sebagai persiapan untuk memberikan pengalaman praktik terbaik dalam menyambut penerapan kurikulum baru 2024. Sebelumnya, telah dilaksanakan pra-workshop untuk menyusun draft panduan.

Workshop ini dihadiri oleh berbagai stakeholder dari rumah sakit dan puskesmas di Jawa Tengah, serta perwakilan mahasiswa dan alumni, dan dibuka oleh Ketua Departemen, Dr. Anggorowati.

Dr. Yoyo Suroyo dari Universitas Gadjah Mada, yang dikenal sebagai ahli dalam bidang pendidikan kesehatan, menjadi narasumber utama. Beliau memberikan paparan berbagai materi penting terkait penyusunan buku panduan yang akan menjadi acuan bagi mahasiswa keperawatan dalam menjalani praktik akademik dan profesi ners.

Selain itu, Ketua Program Studi Sarjana dan Profesi Ners, Bapak Agus Santoso, dan Dr. Zubaidah juga memaparkan draft panduan praktik untuk kedua prodi agar mendapatkan masukan dari para peserta.

Selama dua hari, peserta aktif berdiskusi dan bekerja sama menyusun buku panduan tersebut. Workshop ini tidak hanya memberikan wawasan teoritis, tetapi juga dilengkapi dengan sesi pemaparan buku panduan dari masing-masing stase untuk memastikan panduan yang disusun aplikatif dan relevan.

Workshop ini juga menjadi ajang bagi para profesional kesehatan untuk berbagi pengalaman dan memperkuat jaringan kerja sama antar lembaga kesehatan. [DWP, AN]